Melakukan deteksi kesehatan secara rutin penting dilakukan karena kita tidak tahu kapan datangnya penyakit. Dengan melakukan pemeriksaan kesehatan atau Medical Check Up (MCU) maka bisa diketahui kondisi kesehatan secara berkala.
Melalui check up, penyakit dapat dideteksi saat sebelum ada keluhan. Karena kalau sudah ada keluhan misalnya batuk darah, nyeri dada atau sesak nafas maka penyakit kanker itu biasanya sudah masuk tahap lanjut. terlebih proses pertumbuhan tumor atau kanker tidak terjadi dengan sekonyong-konyong langsung besar, tapi melalui suatu proses pertumbuhan bertahap terlebih dahulu. Semakin kecil atau dini suatu tumor atau kanker ditemukan semakin mudah diatasi dan diobati serta tentu prognosisnya semakin baik.
Untuk melakukan pemeriksaan kanker bisa melalui pengecekan scan sinar inframerah, MRT, USG dan blood test CEA.
Semoga Bermanfaat ... ^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar