Sedang mencoba menurunkan berat badan? Coba pakai gelang ini yang bisa memberitahu Anda kapan harus berhenti makan.
'The Bite Counter' itulah nama gelang yang bisa membantu para pediet. Gelang tersebut diciptakan oleh para peneliti di Clemson University, South Carolina.
Gelang ini bisa mendeteksi gerakan Anda saat mengunyah makanan. Gelang yang bentuknya mirip jam tersebut kemudian mengestimasi sudah berapa kalori yang masuk ke tubuh.
Anda bisa mengetahui sudah berapa banyak mereka mengunyah selama makan. Jika kalori yang masuk sudah cukup, alarm di gelang akan berbunyi untuk memberitahu Anda agar stop makan.
Peneliti di Clemson University mengklaim alat ciptaan mereka ini 99% akurat. Alat yang dijual seharga US$ 800 itu jugai bsa dihubungkan ke komputer melalui koneksi USB untuk membantu menganalisa pola makan Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar