Spesifikasi Kawasaki Ninja ER650

Kawasaki kabarnya akan menambah varian motor gede di Indonesia. Jenis terbaru yang akan dilempar Kawasaki di pasar nasional adalah Kawasaki ER650.
Pabrikan asal Jepang ini berencana melepas ER650 ke Indonesia pada akhir tahun ini. ER650 punya dua model yakni ER 650 standar dan ER 650 Ninja. Dua model ini sudah meramaikan pasar 650cc sejak 2006 lalu.

Bagaimana spesifikasi motor sport ini? Kawasaki ER 650 memiliki kapasitas mesin 649cc dengan enam percepatan. Mesin parallel DOHC, 4 valve silinder head dengan rasio kompresi 11.3:1.

Final drive menggunakan rantai dan sistem pendingin liquid. Untuk tinggi seat ukuran standar 785 mm. Motor menggunakan tipe kaburator Fuel injeksi dengan kapasitas tanki bahan bakar 15,5 kg, berat total motor 174kg.

Saat ditinggangi, kontrol pada tangan dan kaki agak sedikit ke belakang saat menjejak foot-step. Dengan menggunakan stang lurus, terasa posisi duduk yang sangat alami. Pengendara modern menganggap ini sebagai posisi netral.

Dengan menggendong kapasitas mesin 649cc, ER 650 memiliki akselerasi dari 0-100 km/jam dapat ditempuh dengan rentang waktu kurang dari lima detik. Kecepatan yang sangat mengagumkan dari motor 650cc.

Kawasaki akan melepas ER650 di India pada Juni ini. Sedangkan Indonesia baru bisa melihat langsung kehadiran ER650 pada November mendatang. ER650 akan dilego dengan banderol Rp180 jutaan.


Spesifikasi:

Tipe Mesin: 4-Stroke, Liquid-Cooled, DOHC, 4 Valve Cylinder Head, Parallel Twin
Displacement: 649 cc
Bore & Stroke: 83.0 x 60.0 mm
Maksimum Torsi: N/A
Rasio Kompresi: 11.3:1
Carburator: DFI with Keihin 38mm Throttle Bodies (2)
Transmisi: 6-Speed
Final Drive: O-Ring Chain
Rake/Trail: 25°/4.2 in.
Front Wheel Travel: 4.7 in.
Rear Wheel Travel: 4.9 in.
Front Tire Size: 120/70-17
Rear Tire Size: 160/60-17
Wheelbase: 55.3 in.
Suspensi depan: 41mm Hydraulic Telescopic Fork
Suspensi belakang: Offset Laydown Single Shock
Tipe rem depan: Dual 300mm Petal Disc with 2-Piston Caliper
Tipe rem belakang: Single 220mm Petal Disc
Kapasitas tanky: 4.1 gal.
Seat Height: 30.9 in.
Dry Weight: 392 lbs.
Warna: Galaxy Silver/Metallic Graystone/Flame Persimmon Red, Ebony/Galaxy Silver/Flame Persimmon Red

Tidak ada komentar: