Inter Milan Kian Beraroma 'Tango'

Musim depan aroma Argentina di Inter Milan akan semakin lekat, menyusul semakin dekatnya Il Biscione untuk merekrut darah muda asal 'Negeri Tango' tersebut di musim panas ini.

Pemain yang dimaksud adalah Ricky Alvarez yang sebelumnya merumput di Velez Sarsfield. Setelah memenangi pertarungan dengan Arsenal dan AS Roma, Inter dikabarkan siap memberikan dana sebesar 9 juta euro plus 3 juta euro insentif berdasarkan penampilan Alvarez.

Gelandang serang berusia 23 tahun itu rencananya akan segera menjalani tes medis lusa dan akan dikontrak selama lima tahun dengan gaji 1,8 juta euro per musimnya.

Alvarez memulai karier profesionalnya bersama Velez pada musim 2008/2009 dan mampu bermain di segala posisi di lini tengah. Total tiga musim ia tampil sebanyak 44 kali dan menyumbang lima gol.

Talentanya mengundang pujian dari fans serta media lokal sana, saat membawa Velez menjuarai Liga Clausura Argentina 2009 dan 2011.

Kepastian Alvarez semakin dekat pindah ke Giuseppe Meazza langsung diutarakan si pemain, yang mengaku akan membawa serta keluarganya ke Milan. Alasan ia memilih Inter adalah karena saran dari kapten La Beneamata Javier Zanetti yang adalah kompatriotnya.

"Semua orang bilang jika saya semakin dekat pindah ke Inter walaupun agen saya bilang untuk tidak berkomentar hingga semuanya resmi," tutur Alvarez seperti dikutip Football Italia.

"Saya hanya bisa bilang terima kasih sebesar-besarnya kepada Zanetti yang telah banyak membantu saya. Saya pikir ayah saya akan datang dengan saya dalam petualangan baru saya, juga dengan ibu dan adik saya," sambung pemain bernama lengkap Ricardo Gabriel Alvarez itu.

Dengan masuknya Alvarez, legiun Argentina di skuad Gian Piero Gasperini itu bertambah. Sebelumnya sudah ada Zanetti, Walter Samuel, Esteban Cambiasso, dan Diego Milito.

Pergerakan Inter di bursa transfer pun tak jauh dari pemain asal negara itu yakni Ever Banega, Erik Lamela, Sergio Aguero dan Carlos Tevez.

Tidak ada komentar: