Cookies Mold, Kue Nan Cantik!

Ingin membuat kuker-kue kering- cantik akhir pekan ini? Pastikan alat cantik berbentuk binatang ini jadi teman Anda beraksi nanti. Beragam bentuk binatang yang menarik pasti akan disukai oleh si kecil.

Yang namanya membuat kuker alias kue kering sendiri memang mengasyikkan. Selain bisa disesuaikan dengan selera, tentu akan menambah kemahiran Anda dalam membuat kue. Si kecil pun bisa diajak ikut serta membuatnya. Nah, agar lebih menarik lagi, adonan butter cookies kini bisa dibentuk bermacam-macam sesuai dengan cetakan. Adonan yuang telah digilas tipis, kemudian dicetak dengan cookie mold.

Berbeda dengan cookie cutter, cookie mold ini memberikan tekstur yang sesuai dengan gambar yang ada. Apabila cetakan berbentuk bebek, maka tidak hanya bentuknya saja yang menyerupai bebek tapi pad abagian mata, dan sayap akan sedikit lebih menojol menciptakan kesan lebih 'hidup'. Dalam satu wadah cookie mold, terdapat enam buah cetakan berbentuk binatang. Ada bebek, kelinci, gajah, babi, kucing serta anjing.

Cetakan ini biasa untuk menghias kastengel, kue jahe, kue kacang, dan kue mentega. Setelah kue dicetak dan dipanggang, maka kue siap untuk dihias. Anda juga bisa mengajak buah hati untuk turut membantu menghiasnya. Bisa menggunakan icing sugar, cokelat leleh, atau taburan hiasan lainnya sehingga tampilan kue jadi lebih cantik.

Satu plastik cookies mold berisi enam buah karakter binatang ini dibandrol dengan harga Rp 47.000. Sedikit lebih mahal dibandingkan cookie cutter namun hasil yang diperoleh tentunya menarik untuk jadi suguhan. Cookies mold ini bisa dijumpai di toko peralatan kue dan toko bahan kue. Selamat mencoba!

Tidak ada komentar: